November 18, 2019
Tampil Memukau bersama Natasha Skincare & Kingland Avenue
Kingland Avenue bekerja sama dengan Natasha Skincare mengadakan beauty class yang diselenggarakan di marketing office apartemen Kingland Avenue. Salah satu ciri wanita modern adalah mengutamakan penampilan yang cantik dan rapi. Namun di sisi lain banyak kekhawatiran yang dirasakan para perempuan dalam hal penggunaan make up. Perasaan tersebut muncul diiringi dengan pengetahuan yang minim mengenai karakter dari jenis kulit yang mereka miliki.


Event beauty class ini bekerja sama dengan Natasha Skincare menghadirkan Poppy Ferdias sebagai MUA yang memberikan tutorial daily make up routine kepada para peserta yang hadir dalam event beauty class. Marketing Director Kingland Avenue, Effendi Aphing menyampaikan “Pelaksanaan event beauty class bertujuan untuk membangun komunikasi dengan konsumen yang juga turut berpatisipasi dalam kegiatan dan lomba yang diadakan sehingga terjadi interaksi langsung dengan konsumen.”

